Alhamdulillah tak terasa ya Bulan Ramadhan sudah tiba, semoga dibulan yang penuh keberkahan ini kita bisa melakukan hal-hal baik salah satunya mencari ilmu. Pada hari Sabtu 25 Maret 2023 kemarin telah dilaksanakan kegiatan Coaching Clinic yang ke 2. Tepatnya di gedung 4 lantai 3 dari pukul 13.00 sampai dengan pukul 17.00 WIB dari ke-2 divisi.Dengan dibawakan oleh pemateri professional yang kece dan pengetahuan multimedia yang begitu bermanfaat, khususnya dari Divisi Film yang turut mengundang Riza Pahlevi sebagai pemateri pada Coaching Clinic #2.
Riza Pahlevi merupakan penulis cerita dari film Makmum. Beliau sangat aktif dibidang perfilm-an, khususnya dibidang penulisan naskah dan penyutradaraan. Pada Coaching Clinic #2 ini terlihat betapa bersemangatnya anggota KOMA belajar mengenai penyutradaraan.
Chako dan Chika selalu senang melihat antusias yang tinggi dari Anggota KOMA, semoga semangat dari anggota KOMA tidak menurun tetapi sebaliknya menjadi semakin antusias dan bersemangat.
KOMA!
Selalu Di Hati
Selalu Di Nanti