Nonton Bareng KDM “Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas”

Yogyakarta – Sabtu, 18 Desember 2021 Komunitas Multimedia AMIKOM menghadiri acara Nonton Bareng Klub DIY Menonton dengan judul film “Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas”. Acara ini diadakan secara offline di XXI Plaza Ambarrukmo dengan menerapkan protokol kesehatan. 

Klub DIY Menonton merupakan sebuah Komunitas yang mendukung Komunitas film, untuk menayangkan film buatan komunitas tersebut. Pada kali ini Klub DIY Menonton mengadakan acara nonton bareng ini guna mempublikasikan sebuah film yang disutradarai oleh Edwin, yaitu Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas. Film ini menceritakan tentang, seorang pria yang mencintai seorang wanita. Namun, wanita tersebut telah mengkhianati nya sehingga membuat pria tersebut pergi dari rumah. Setelah sekian lama, wanita tersebut menuntaskan pekerjaan pria nya yang belum tuntas. Agar pria tersebut pulang, karena wanita tersebut sudah sangat merindukannya. Kemudian, pria tersebut pulang kerumah akan tetapi wanita tersebut ditangkap polisi.

Film ini mengambil adegan perkelahian dan penonton nya khusus 17 tahun keatas. Tidak hanya itu, film ini juga telah lulus sensor. Dan yang paling  menarik lagi, pemeran utama pada film ini yaitu, Reza Rahardian, Ladya Cheryl dan Marthino Lio. Film ini sangat banyak penggemar nya, hingga masih banyak yang ingin menonton. Tidak hanya di Yogyakarta, namun beberapa daerah di luar Pulau Jawa juga mengadakan acara Nonton Bareng film “Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas” ini.

KOMA

Selalu Di Hati

Selalu Di Nanti

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *